S3 Manajemen Pendidikan
Metodologi Penelitian Kualitatif
195903091985031002 Dr. Soedjarwo, M.S.196111101986011001 YATIM RIYANTO

Kualitatif Metodologi Penelitian Kualitatif

Mata kuliah metodologi penelitian kualitatif membekali mahasiswa untuk mampu berinovasi dan memecahkan permasalahan sains, teknologi, dan atau seni dalam bidang kajian manajemen pendidikan dengan mengabstraksi pendekatan dan mengembangkan desain penelitian yang meliputi gounded, naturalistik, etnografi, etnometodologi, dan fenomenologi untuk menentukan proses penelitian, teknik pengumpulan data, teknik analisis, uji keabsahan dan paradigma penelitian dengan pendekatan interdisiplin, multidisiplin, atau transdisiplin sehingga menghasilkan karya penelitian yang novelty yang mendapat pengakuan nasional maupun internasional

Pengembangan dan Analisis Kebijakan Pendidikan
197303032006041002 Dr. Bambang Sigit Widodo, S.Pd., M.Pd.196111101986011001 YATIM RIYANTO

DU-86031-20212-8603102017-1 Pengembangan dan Analisis Kebijakan Pendidikan

Mata kuliah ini bertujuan Mengkaji teori-teori, konsep kebijakan dalam pendidikan, perundangan dengan melakukan kajian historis dan komparatif berbagai kebijakan pendidikan beberapa negara/global, dari artikel ilmiah (riset) berbagai jurnal bereputasi internasional, sebagai sistem yang komplek terkait dengan isu krusial, sistem sosial, ekonomi, politik, budaya, dan konsep-teori tentang pengambilan keputusan dan kebijakan-kebijakan baru serta perundangan dalam pendidikan, dan kebijakan peningkatan mutu.

Manajemen Mutu Terpadu
197909032014042001 Dr. Nunuk Hariyati, S.Pd., M.Pd.0023115601 MURTADLO

DU-86031-20211-8603104912-1 Manajemen Mutu Terpadu

Mata kuliah ini mengkaji tentang sistem penyelenggaraan pendidikan dalam berbagai jenjang dengan Manajemen Mutu Terpadu (MMT) sebagai pirantinya. Materi dalam matakuliah ini meliputi pandangan para ahli tentang MMT, penerapan dan pemanfaatan MMT dalam sistem penjaminan mutu pendidikan pada seluruh jenjang satuan pendidikan, serta akuntabilitas penyelenggaraan pendidikan dalam memenuhi standar yang telah ditetapkan BNSP. Pembelajaran dilakukan melalui proses diskusi kelompok dan penugasan individu dalam bentuk analisis terhadap permasalahan mutu pendidikan dan sistem penjaminannya,menemukan alternatif-alternatif pemecahan masalah. Selain itu, mahasiswa memanfaatkan TIK untuk menelusuri Jurnal (internasional maupun nasional bereputasi) yang memuat artikel hasil penelitian yang relevan dengan kajian mutu pendidikan untuk di review .

Manajemen Mutu Terpadu
197909032014042001 Dr. Nunuk Hariyati, S.Pd., M.Pd.196503311994031003 Drs. Yoyok Yermiandhoko, M.Pd.0023115601 MURTADLO

DU-86031-20201-8603104912-1 Manajemen Mutu Terpadu

Mata kuliah ini mengkaji tentang sistem penyelenggaraan pendidikan dalam berbagai jenjang dengan Manajemen Mutu Terpadu (MMT) sebagai pirantinya. Materi dalam matakuliah ini meliputi pandangan para ahli tentang MMT, penerapan dan pemanfaatan MMT dalam sistem penjaminan mutu pendidikan pada seluruh jenjang satuan pendidikan, serta akuntabilitas penyelenggaraan pendidikan dalam memenuhi standar yang telah ditetapkan BNSP. Pembelajaran dilakukan melalui proses diskusi kelompok dan penugasan individu dalam bentuk analisis terhadap permasalahan mutu pendidikan dan sistem penjaminannya,menemukan alternatif-alternatif pemecahan masalah. Selain itu, mahasiswa memanfaatkan TIK untuk menelusuri Jurnal (internasional maupun nasional bereputasi) yang memuat artikel hasil penelitian yang relevan dengan kajian mutu pendidikan untuk di review .

Filsafat Ilmu Manajemen Pendidikan
197612082005011001 Dr. Amrozi Khamidi, S.Pd., M.Pd.8874660018 TOHO CHOLIK MUTOHIR

DU-86031-20201-8603102007-1 Filsafat Ilmu Manajemen Pendidikan

Mata kuliah ini menyajikan, membahas dan mendiskusikan manajemen pendidikan sebagai disiplin ilmu pengetahuan yang diterapkan dalam kehidupan bermasyakat berdasarkan teori yang terus diperbaharui menurut perkembangan jaman. Manajemen pendidikan di pelajari dari dimensi sudut pandang filsafat. Manajemen pendidikan sebagai ilmu pengetahuan dipelajari dari dimensi ontologi, epistimoilogi dan aksiologi, direnungkan secara kritis, sistimatis, mendasar dan integral. Manajemen pendidikan merupakan ilmu pengetahuan yang berkembang sebagai hasil renungan filosofis dan peraktek empirik yang kemudian digunakan untuk memecahkan masalah pendidikan dalam kehidupan bermasyarakat dan berbangsa dalam bentuk sistem, organisasi dan manajemen pendidikan.

Ilmu pendidikan merupakann ilmu pengetahuan yang normatif praktis, berada dalam pengalaman interaksi pergaulan antar manusia. Peraktek pendidikan mengambil seting dalam fenomena kehidupan interaksi antara pendidik dengan peserta didik guna mengembangkan potensi peserta didik mencapai tujuan pendidikan.

Manajemen pendidikan memerlukan analisis kritis berdasarkan ilmu pengetahuan untuk mewujudkan pengembangan potensi peserta didik dalam merubah sikap supaya tercapai tujuan pendidikan (nasional) agar lahir manusia beriman dan bertakwa yang cerdas dan kompetitip sehingga lahir manusia unggul berakhlak mulia.

Auditing
197612082005011001 Dr. Amrozi Khamidi, S.Pd., M.Pd.195112151974121001 MUCHLAS SAMANI

DU-86031-20192-8603102002-1 Auditing

Mata kuliah ini mengkaji tentang konsep audit investigasi, manajemen & organisasi, audit (inspektorat) kepengawasan pendidikan, audit akuntansi, audit sosial, publik/formal, prinsip dan prosedur laporan audit serta implementasi audit internal dan eksternal berbagai bidang dan berbagai departemen di Indonesia dan dunia/global.